Pages

Monday, January 19, 2015

Agenda Wisata Jawa Barat 2015

Masih terkait dengan tulisanku di Liburan Edukatif, Ada alternatif lain untuk mengisi liburan bersama keluarga Anda yakni dengan melakukan wisata. Namun, sebelum Anda melakukan wisata akan lebih baik apabila mengetahui agenda wisata di daerah yang akan dituju. Kali ini, aku akan memberikan agenda wisata yang ada di Jawa Barat

Adapun agenda wisata di kota Banten yang masih menjadi wilayah dari Jawa Barat terdiri dari Festival Film Indonesia, Seba Baduy, Banten Beach Festival, Gebyar Wisata Banten, Ci Sungsang, Festibal Cisadane, Festival Panjang Mulud, Festival Kuliner, Lomba Foto Pariwisata, dan Offroad Adventure dimana kesemuanya ini masuk ke dalam Calender of Event 2015 yang tiap eventnya nanti akan diikuti oleh Wonderful Indonesia.

Selain itu, agenda wisata di Bandung yaitu Peringatan Konferensi Asia Afrika di Jl.Asia-Afrika Bandung pada hari minggu sampai hari jumat tertanggal 19-24 April 2015, Festival Batik Bordir dan Tenun Nusantara 2015 yang terselenggara pada 29 April-3 Mei 2015 di Graha Manggala Siliwangi.



Lain lagi di Kota Cirebon, ada agenda wisata yang akan dimasukkan ke kalender wisata nasional bahkan internasional. Yang dimasukkan adalah Festival Grebek Muludan yang puncak kedua diadakan pada 3 Januari dan 24 Desember 2015.

Ada agenda wisata lain lagi di Jawa Barat yakni Rafting Seru 13 KM di Sungai Citatih yang ada di Sukabumi pada tanggal 18 Januari 2015 dan 31 Januari 2015, Journey to Stasiun Lempengan yang merupakan stasiun tertua di Jawa Barat dan berada di Cianjur.

Oh iya, saat Anda berwisata di Jawa Barat, Anda pasti tertarik untuk mencari tahu mengenai cita rasa kuliner di daerah ini. Kegiatan yang Anda lakukan ini dikenal juga dengan wisata kuliner. 

Wisata kuliner akan lebih dikembangkan apabila di suatu daerah memiliki potensi wisata alam yang kurang seperti contohnya adalah daerah Kota Sukabumi yang berencana akan membangun lokasi wisata kuliner di tujuh kecamatannya. Hal ini didukung dengan pernyataan dari Rudi Juhayat selaku Kepala Disporekraf Kota Sukabumi yang berkata "Setiap tahunnya, wisatawan yang berkunjung ke Kota Sukabumi mengalami peningkatan yang signifikan, mayoritas mereka berkunjung ke tempat-tempat kuniler" dan ia juga berkata "Karena tidak memiliki potensi alam, maka yang dapat ditingkatkan dan dikembangkan untuk menarik para wisatawan salah satunya potensi wisata kuliner".

Menarik bukan? Namun apabila Anda berwisata kuliner, akan lebih seru apabila ada agenda wisatanya.

Adapun agenda wisata kuliner di Jawa Barat yaitu 
  • Cibaduyut Culinary Night (CCN) yang diadakan pada tanggal 10 Januari 2015 di Jln. Mekar Puspita Komp. Mekarwangi

  • Kopo Kulinary Night yang diadakan pada hari Sabtu tanggal 24 Januari 2015 dari jam 12.00-23.00

  • Cipadung Culinary Night pada malam minggu, tanggal 7 Februari 2015 di kawasan Bandung Timur pukul 06.00-24.00 

  • Food Expo 2015 pada tanggal 13-15 Maret 2015 

Sumber :

32 comments:

  1. Kita sama2 orang Jawa Barat ya tetapi saya pengen ada agenda wisata Kota Indramayu-nya nih

    ReplyDelete
    Replies
    1. wah sama
      ooh gitu, agenda wisata Kota Indramayu ya? rencananya cari dimana Kang Didno?

      Delete
  2. Wah keren agendanya banyak banget

    ReplyDelete
  3. Wah acaranya keren-keren, nih. Jadi pengen lihat. :D

    ReplyDelete
  4. Jujur jadi pengen ke Bandung, apalagi setelah lihat progres yang dilakukan Walikotanya. Sepertinya jadi tambah keren. @S_AdiFirmansyah - www.virmansyah.info

    ReplyDelete
  5. Wisata kuliner...aku suka dengan kuliner kapan2 bisa mencicipi kuliner di daerah kak guru ini :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. oh gitu suka berkuliern toh ternyata Maschun ini
      oke mari mencicipi kuliner daerahku ^^
      selamat bersantaaap

      Delete
  6. wew serba kuliner malam ya itu. Wah bisa tambah berapa kg nih berat badan. Tapi emang cocok sih wisata kuliner di malam hari, kaya Nasi Pecel A Yani Nganjuk. Setiap malam sampai menjelang subuh.

    ReplyDelete
    Replies
    1. ya, iya juga sih bisa nambah berat badan tapi kan bisa diatur supaya ga naik, kenapa cocok wisata kuliner di malam hari?

      hmm enak kayaknya tuh Nasi Pecel A Yani Nganjuk, boleh tuh! waaah malam sampai menjelang subuh? kalau bulan puasa buka? enak tuh buat sahur keknya

      Delete
  7. festival batik nya bikin pingin deh.. ^^ saya suka banget liat jenis-jenis batik yg berbeda dari tiap daerah.

    ReplyDelete
    Replies
    1. oh gitu,
      ya jenis batik tiap daerah itu beda dan menarik
      silahkan datang ke festival batiknya
      selamat berkunjung ke festival batik yang ada di Jawa Barat
      ^_^

      Delete
  8. food expo...sptnya bakal menggoda iman bagi yg melakukan program diet tuh

    @ririekayan

    ReplyDelete
  9. Menarik sekali ya agendanya, ada yang bernuansa modern, ada juga yang tradisional. Yang paling saya suka dari beberapa agenda di atas, ya yang ada kulinernya. Hihihi :D

    @IfanAndriP #LBI2015

    ReplyDelete
    Replies
    1. terima kasih
      oh gitu suka sama agenda yang ada kulinernya ya...
      hehe

      Delete
  10. Jadi pengen ke Bandung :-) Kegiatannya cukup menggoda buat di hadiri. hihi

    ReplyDelete
    Replies
    1. ayo ke Bandung! Kegiatannya yang mana yang cukup menggoda untuk dihadari sama Liu?

      Delete
  11. bandung emang kaya dengan festival dan kegiatannya, jadi bikin iri, aku tertarik sama festival batiknya euyy

    ReplyDelete
  12. bagus ya, ada festival batiknya untuk mempertahakan dan membudayakan batik indonesia hehe

    ReplyDelete
  13. Mbak satu ini kalau nulis emang total banget, gak rugi saya datang dan koment disini...

    ReplyDelete
    Replies
    1. total gimana maksudnya?
      asyik
      terima kasih sudah datang dan komen disini ^_^

      Delete

Alamat Website

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...