Pages

Tuesday, June 23, 2015

Review LangitMusik


Musik, siapa yang tidak tahu? Untuk menikmati musik, bisa dengan mendownload, membuat musik, mendengarkan beberapa media baik televisi, radio dan website.

Untuk website, bisa ke Langitmusik.

Aku meluncur kesana, bernavigasi dengan keyboard, mouse dan screen reader. Saat tab menu, maka akan masuk ke sesuatu. Tetapi, tidak terbaca lagi dengan screen reader. Maka, aku mencoba dari handphone, menekan tombol *616#.

Muncul :
Download MP3 Sebanyaknya & Raih Hadiah UMROH
1.CariMP3
2.Bersyukurlah
3.Bidadari Surga
4.In Sha Allah
5.Alhamdulillah
6.MP3 lainnya
7.ApssGratis
8.Info

Aku menekan 8, tapi gagal, muncul masalah sambungan atau kode MMI tidak berlaku. Lalu, memencet *616# dan 7. Keluar :
Gratis download & Streaming Lagu tdk Makan Kuota
0.Menu Utama
1.Info
2.Android
3.IOS
4.BlackBerry
5.Windows Phone
6.Karaoke
9.Menu sebelumnya

Aku coba nomor 2, tapi muncul masalah sambungan atau kode MMI tidak berlaku.
Aku kembali nekan *616# lalu 1, muncul masukkan judul lagu/artis/album. Aku menulis jagalah hati, kirim. Muncul :
1.Jagalah Hati_Snada
2.Jagalah Hati_Snada
3.Jagalah Hati_Snada
9.Menu sebelumnya
0. Menu utama
tapi muncul masalah sambungan atau kode MMI tidak berlaku saat menekan 1.

Terus aku coba lagi *616#1 mengetik jagalah hati, 2.

Muncul :
Anda akan membeli lagu Jagalah Hati – Snada , Rp 5500 pastikan GPRS anda aktif cs : 021-72800044
1.Yes
2.No

Namun, karena feeling pulsa tidak cukup. Maka aku keluar dari menu. Aku mengisi pulsa dari Hati cell.

Lalu mencoba lagi menekan *616# 2 kirim. Muncul :
Anda akan membeli lagu bersyukurlah-Cita Citata, Rp3300? CS:02172800044 pastikan GPRS aktif
0.Menu Utama
1.Beli
9.Menu Sebelumnya.
Aku menekan 9 karena tidak ingin terburu-buru.  Muncul masalah sambungan atau kode MMI tidak berlaku.

Aku coba lagi *616#.
Aku pilih 3, muncul :
Anda akan membeli lagu Bidadari Surga-Ust. Jefri Al-Buchori, Rp3300? CS:02172800044 pastikan GPRS aktif
0.Menu Utama
1.Beli
9.Menu Sebelumnya.
9 enter aku tekan. Muncul masalah sambungan atau kode MMI tidak berlaku.

Aku coba lagi *616#.
Aku pilih 4, muncul :
Anda akan membeli lagu InSha Allah-Maghr Zain, Rp3300? CS:02172800044 pastikan GPRS aktif
0.Menu Utama
1.Beli
9.Menu Sebelumnya.
9 enter aku tekan. Muncul masalah sambungan atau kode MMI tidak berlaku. Aku coba lagi *616#.

Aku pilih 5, muncul :
Anda akan membeli lagu Alhamdulillah-Opick, Rp3300? CS:02172800044 pastikan GPRS aktif
0.Menu Utama
1.Beli
9.Menu Sebelumnya.

Aku memilih 9 enter. Ke menu seperti saat baru menekan *616# lalu aku memilih 6 MP3 Lainnya. Muncul :
0.Home
1.Cahaya Ramadhan-Snada
2.Fatin-KekasihMu
3.Kuasamu-BCL
4.Uje-Shalawat Cinta
5.Rindu Muhammadku
6.Tak Ada yang Abadi-NOAH
7.Al-I’tiroof-Hadaddad Alwi
8 Nex

Aku pilih 8 enter. Muncul masalah sambungan atau kode MMI tidak berlaku. Aku coba lagi *616#. 9 lalu 8. Muncul :
0.Home
1.Proud of you Muslim-Fatin
2.Man jadda wajada
3.Ketika tangan dan kaki berkata
4.Beri kami yang terbaik
5.puasa-Bimbo
6.Ramadhan dan keikhlasan
9.Back

Untuk nomor 2 penyanyinya adalah Yovie & Nuno, untuk nomor 3 penyanyinya adalah  Chrisye, untuk nomor 4 penyanyinya adalah D’masiv, untuk nomor 6 penyanyinya adalah Ustad Zacky Mirza. Untuk tarif Rp.3.300.

Aku penasaran siapa sih yang menyanyikan rindu muhammadku, kalau tidak salah dulu di nyanyikan oleh Sulis.  

Aku menekan *616# 6 enter 5 enter, oh ternyata Haddad Alwi.

Sebelum menggunakan, kau harus mengetahui aturan.

Aku penasaran apa sajakah aturan, jadi aku buka link http://widget.langitmusik.com/member/reseller_help.php, Alhamdulillah terbaca oleh screen reader soalnya kode widgetnya aku harus melihat, mata ini rasanya sakit dan kepala sakit.

Di http://widget.langitmusik.com/member/reseller_help.php ada aturan, cara memasang widget, cara pasang dan FAQ.

 2.      Jika Anda belum terdaftar sebagai pengguna widget LangitMusik silahkan klik http://widget.langitmusik.com/member/register.php, Isi form pendaftaran : Username, Password, Email kemudian Klik ok untuk menyerahkan proses pendaftaran.
 3.      Setelah Anda mengirimkan pendaftaran, Anda akan secara otomatis login ke Widget Content Management System. Silakan pilih menu Kode Widget
 4.      Pada bagian kode widget, Anda dapat membuat dan menyesuaikan widget Anda sendiri terlihat seperti lebar, tinggi, ukuran font, warna border, warna teks, dan warna latar belakang. Setelah Anda membuat perubahan pada kustomisasi widget, Anda dapat langsung melihat hasilnya dengan mengklik tombol Preview.
 5.      Setelah Anda selesai dengan membuat widget, Anda dapat menyalin kode widget dengan mengklik tombol kode, klik copy atau popup untuk menyalin kode widget.
 6.      Anda juga dapat memeriksa lalu lintas widget untuk situs Anda di bagian statistic

Setelah mengetahui itu, aku menekan *616# dan memilih satu lagu.

Muncul : terima kasih, permintaan anda akan kami proses.

Lalu, aku mendapatkan sms dari 9616 yang isinya :
Lagu Insha Allah_Maher Zain w…Rp.3300 tlh sukses dibeli, DOWNLOAD lagunya di http://www2.melon.co.id/r/u/vpwlle url aktif sd 25/06/2015. CS:02172800044

Kemudian, aku mendapat sms dari 9616 yang isinya :
Download MP3 & LangitMusik apps sebanyak2nya di *616#. Hadiah UMROH, HP, uang tunai dan pulsa. Periode sd 4 Agustus 2015. CS:133/188.

Akupun membuka link, dan langsung terdownload ke Handphone secara otomatis. Setelah terdownload, aku memainkan musiknya.



No comments:

Post a Comment

Alamat Website

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...